Kekuatan Otak

Friday, January 8, 20100 komentar

Otak terkadang tidak dapat di gunakan untuk berpikir yang rumit tapi lebih mudah untuk di gunakan berpikir yang sederhana. Otak tidak dapat di paksakan untuk melakukan pekerjaan yang sekiranya di butuhkan untuk menyelesaikan masalah pada saat ini. tapi otak membutuhkan waktu jeda untuk melakukan stimulasi ulang terhadap informasi yang telah di terima pada masa lalu sehingga dari hasil stimulasi itu dapat di jadikan sebagai bahan untuk mengambil keputusan atas permasalahan saat ini.

isi otak seseorang tergantung dari apa yang dia masukkan selama masih hidup. otak bisa di ibaratkan dengan sebuah gelas. semakin banyak gelas tersebut di tuangkan dengan air yang berwarna hitam makan gelas itu akan terlihat berwarna hitam. begitu halnya dengan otak manusia, semakin banyak informasi yang negatif kita masukkan maka otak akan merespon setiap hal dengan cara negatif. sehingga akan menyebabkan perkembangan mental dari pemilik otak tersebut akan menjadi tehambat dan selalu merasa sedih dan frustasi.

sebaiknya otak yang sangat berharga ini harus selalu di asah dan diisi dengan informasi-informasi yang positif. sehinga kehidupan orang yang memiliki otak tersebut akan selalu merasa bahagia dan penuh dengan semangat. akan selalu merespon semua yang ada di lingkungan dengan cara yang positif pula.

Share this article :
 
TEMPLATE ASWAJA| JENIUS = 1% IDE & 99% HARD WORK - All Rights Reserved